blog image
Created by : admin - 2019-10-26 14:01:56

JAKARTA ∎  Kegiatan Temu Karya Nasional yang diselenggarakan setiap tahun oleh Kementerian Dalam Negeri melalui Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa, diadakan dalam rangka penyelenggaraan evaluasi perkembangan desa dan kelurahan. Untuk tahun ini acara diselenggarakan di Jakarta pada tanggal 15 – 19 Agustus 2016, dengan tema: Melalui Lomba Desa dan Kelurahan serta Temu Karya nasional Tahun 2016 sebagai Puncak dari Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan,mari dengan semangat Kerja, Kerja, Kerja, Kita Wujudkan Desa dan Kelurahan yang Maju, Mandiri, dan Sejahtera. 

Dalam sambutannya, Nata Irawan, SH, M.Si, Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan Temu Karya Nasional 2016 ini adalah dalam rangka penyamaan persepsi antara Pemerintah Pusat dan Daerah, terkait evaluasi perkembangan Desa dan Kelurahan, sekaligus sebagai wadah apresiasi dan pemberian penghargaan atas prestasi hasil Lomba Desa dan Kelurahan baik di tingkat Provinsi maupun Regional se Indonesia.

“Kegiatan Temu Karya Nasional 2016 ini akan diselenggarakan dari tanggal 15 – 19 Agustus 2016, dengan beberapa rangkaian kegiatan, antara lain setelah acara pembukaan pada malam ini, besok pada tanggal 16 Agustus 2016 peserta melakukan kunjungan ke Gedung DPR-DPD dan MPR guna mengikuti Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia. Pada siang harinya dilanjutkan dengan Lokakarya, dan malam harinya akan mengikuti Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan Kalibata”, jelas Nata Irawan.

Pada pagi harinya, lanjut Nata Irawan, yakni pada tanggal 17 Agustus peserta akan mengikuti Upacara Bendera Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, dilanjutkan dengan rangkaian acara berikutnya, antara lain sharing pengalaman Pemenang Lomba Desa dan Kelurahan tingkat Regional. Acara akan ditutup pada tanggal 18 Agustus malam. Dan tanggal 19 Agustus, peserta sudah bisa kembali ke daerah masing-masing.

Kepada Menteri Dalam Negeri Nata Irawan melaporkan bahwa kegiatan Temu Karya Nasional 2016 ini diikuti oleh sejumlah peserta yang terdiri dari Kepala Desa dan Lurah dari 33 desa dan 33 kelurahan yang didampingi oleh 33 Ketua Tim Penggerak PKK Desa, dan 33 Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan. Dari tingkat kecamatan hadir sejumlah 66 Camat beserta 66 Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan. Sedangkan pendamping Kabupaten/Kota dan Provinsi masing-masing 34 peserta.

Pembukaan acara Temu Karya Nasional yang dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo ini dihadiri oleh sejumlah undangan dari Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), Ketua dan Pengurus Tim Penggerak PKK Pusat, pejabat di lingkungan Kementerian Dalam Negeri, dan peserta Temu Karya Nasional.
Red: Lia/Hm/Jam