blog image
Created by : admin - 2021-10-15 13:20:11

Kelurahan Sumber Rejo adaah salah satu kelurahan yang berada di Kecamatan Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. Luas wilayah kelurahan Sumber Rejo yakni 220,05 Ha, dengan 59 RT. Sementara, untuk jumlah penduduk pada tahun 2020 sebesar 20.630 jiwa. Kelurahan ini dipimpin oleh seorang Lurah yaitu Bapak Umar Hadi. Kelurahan Sumber Rejo sendiri merupakan Juara I dari Lomba Desa dan Kelurahan di Tingkat Provinsi Kalimantan Timur. Terdapat beberapa Program serta Inovasi yang dikembangkan oleh Kelurahan Sumber Rejo, antara lain:

  1. Dari segi pelestarian adat dan budaya, Kelurahan Sumber Rejo seringkali mengadakan tradisi penyambutan tamu dengan menampilkan tarian khas Kalimantan Timur di wisata edukasi Kang Bejo. Selain itu, secara rutin melaksanakan kegiatan seni budaya, pencak silat, serta seni theater operet;
  2. Dari segi potensi keunggulan, Kelurahan Sumber Rejo ini lebih banyak   bergerak pada bidang home industry, antara lan; industri pembuatan kerupuk (RT 11 dan RT 58), pembuatan mebel dan dekorasi dinding (RT 58, RT 7 dan RT 50), industri pengolahan jamu (RT 7). Selain itu juga terdapat          peternakan dan penjualan kambing di RT 29, Budidaya dan penjualan ikan di RT 57 serta peternakan ayam birma di RT yang sama;
  3. Selain itu terdapat beberapa inovasi umum yang dikembangkan, antara lain; Kang Bejo, Anyaman Mas Bejo, Pagar Mantep, Gerakan Wanita Matilda (GWM), Pemanenan dan Pemanfaatan Air Hujan di SMPN 22 Balipapan serta Tanggap Bencana;
  4. Inovasi "Kang Bejo" sendiri merupakan Kebun kangkung yang dijadikan wisata edukasi di Kelurahan Sumber Rejo ini merupakan hasil kerja para kelompok tani yang bersama-sama mengembangkan sayur kangkung tersebut. Kebun kangkung ini memiliki lahan yang cukup luas sekitar 1,7 Ha. Selain mampu meningkatkan perekonomian, sekaligus juga dapat menjaga gizi keluarga. Sebab, kangkung tersebut tidak menggunakan pupuk kimia. Selain pengunjung dapat melihat segarnya tanaman hijau sayuran kangkung,pengunjung juga dapat melihat sayuran lainnya seperti taoge dan tanaman hidroponik. Didalam wisata edukasi "Kang Bejo sendiri" dilengkapi adanya wisata kuliner, berbagai olahan berbahan kangkung, pengolahan produkberbahan dasar kedelai, serta tanaman hidroponik yang lainnya seperti tanaman selada;
  5. Selain itu, didalam wisata edukasi "Kang Bejo" ini juga menjual berbagai produk UMKM masyarakat sekitar, sehingga mampu meningkatkan perekonomian warga di Kelurahan Sumber Rejo sendiri;
  6. Wisata edukasi "Kang Bejo" dilengkapi dengan inovasi barcode tdi setiap tanaman;
  7. Sementara, dalam hal upaya kesehatan kerja petani "Kang Bejo", juga telah dilakukan sosialisasi upaya kesehatan kerja bagi petani kangkung serta penandatanganan komitmen pembentukan UKK Tani Kang Bejo;
  8. Kelurahan Sumber Rejo, juga merupakan peraih penghargaan Juara I Lomba Pokdarwis Tingkat Kota Balikpapan;
  9. Kelurahan Sumber Rejo sendiri ditetapkan sebagai salah satu kampung tangguh nusantara oleh Gubernur Kalimantan Timur Dr. Ir. H. Isran Noor,M.Si;
  10. Inovasi lain yang dikeluarkan oleh Kelurahan Sumber Rejo adalah "Anyaman Mas Bejo" (Anjungan Pelayanan Mandiri Masyarakat Kelurahan Sumber Rejo). "Anyaman Mas Bejo" ini dilengkapi oleh berbagai fitur pelayanan publik, seperti; Layanan kelurahan, layanan dukcapil, layanan perizinan, pendaftaran IMTN mobile, layanan dinas ketenagakerjaan,     layanan pengaduan online, info Balikpapapan, serta info Covid-19;
  11. Pengembangan inovasi SMART, yakni inovasi Sistem manajemen Rukun Tetangga oleh RT 26 Kelurahan Sumber Rejo, dimana aplikasi ini dilengkapi oleh surat pengantar RT 26, "Anyaman Mas Bejo", Pengaduan 26, Posyandu 26, serta Wacat RT Capil;
  12. Inovasi "Pagar Mantep", dimana "Pagar Mantep" ini dilengkapi oleh pembentukan kelompok tani, pembentukan kelompok tani wanita, pemanfaatan lahan pemerintah kota untuk bercocok tanam;
  13. Kegiatan Gerakan Wanita Matilda/ Mandri, Terampil dan Berdaya (GWM) meliputi; pemanfaatan pekarangan, penanaman sayur mayur, hidroponik,pengolahan GWM, sosialisasi uang, budidaya lele, dan pengelolaan keuangan negara;
  14. Dalam rangka penanganan Covid-19, Kelurahan Sumber Rejo  menerapkan berbagai inovasi penerapan protokol kesehatan dan adaptasi       kebiasaan baru yang meliputi; kampung siaga Covid-19, kampung ketahanan pangan, kampung tangguh nusantara, pembentukan Satgas      kelurahan Covid-19 di 59 RT, gerakan berbagi masker, pemberdayaan bagi        keluarga tidak mampu, kegiatan tracing oleh satgas Covid-19, sosialisasi   protokol kesehatan, posyandu era baru serta pemungutan suara secara Door to Door.